Makam Sunan Ampel Surabaya, Wisata Ziarah Yang Sering Dikunjungi

- Desember 09, 2016

Makam Sunan Ampel Surabaya, Wisata Ziarah Yang Sering Dikunjungi

 
Makam Sunan Ampel Surabaya, Tempat Wisata Terindah - Umat Muslim di Indonesia memiliki kebiasaan yang unik yaitu senang mengunjungi makam orang-orang penting dan ulama terkenal untuk berziarah. Bahkan sebagain dari mereka mengharapkan berkah dari kegiatan ziarah ini. Oleh karena itu berbagai makam tokoh terkenal di Indonesia selalu ramai dikunjungi oleh para peziarah. Salah satu tokoh yang dikenal umat Musim di Tanah Jawa adalah Walisongo. Walisongo adalah sebutan bagi ulama penyebar Agama Islam di Indonesia yang jumlahnya sembilan. Salah satu Walisongo yang dimakamkan di Surabaya adalah Sunan Ampel. Makan Sunan Ampel ini adalah saksi bisu perjuangan Islam di wilayah Jawa Timur.

Sunan Ampel ini selama bertugas di Majapahit yang kala itu mengalami degradasi moral melakukan perjuangannya dengan penuh ikhlas dan sabar hingga membuahkan hasil banyak rakyat Majapahit yang masuk ke agama Islam. Bagi Anda yang juga cinta dengan sejarah Islam, bisa juga Anda kunjungi makam Sunan Ampel ini. Dan berikut ini informasi tentang wisata religi Sunan Ampel Surabaya.


Wisata Religi Makam Sunan Ampel Surabaya



Makam Sunan Ampel Surabaya

Mengunjungi makam Sunan Ampel memang bukan hanya sekedar wisata religi. Disini pengunjung bisa menikmati arsitektur masjid yang dibangun dengan gaya arsitektur perpaduan antara Jawa Kuno dan juga Arab. Masjid yang berada di Sunan Ampel ini juga dipercaya memiliki karomah tersendiri karena meski diserang penjajah berkali – kali akan tetapi masjid Sunan Ampel ini tidak pernah mengalami kerusakan. Kayu – kayu jatinya tetap berdiri dengan gagah menopang tubuh masjid.
Selain masjidnya, daya tarik lain dari wisata religi Sunan Ampel yaitu perkampungan arabnya yang cukup terkenal. Kawasan ini berada di Jl Ampel Suci 45 dan Jl Ampel Masjid 53 dan berjarak sekitar 10 km dari pusat kota Surabaya. Di Kampung Arab ini Anda bisa mendapatkan beragam barang khas Arab, mulai dari barang – barang fashion seperti gamis khas Arab, hijab dan yang lainnya. Anda juga bisa menemukan peci, parfum, air zam – zam dan yang lainnya.
Sedikit cerita tentang wisata religi Sunan Ampel Surabaya ini yaitu pada tahun 1478 ketika Sunan Ampel meninggal, beliau dimakamkan di samping masjid Ampel. Kini makamnya ramai dikunjungi oleh para peziarah utamanya ketika menjelang bulan ramadhan bahkan di malam ganjil sekitar 10 hari terakhir di bulan ramadhan banyak kunjungan menuju Sunan Ampel Surabaya. Kawasan ini telah ditetapkan sebagai wisata religi oleh Pemkot Surabaya di tahun 1972. Banyak juga wisatawan mancanegara yang berkunjung ke wisata religi Sunan Ampel ini mulai dari Malaysia, Saudi Arabia dan yang lainya. Bahkan bule Turki beragama Islam juga banyak lho yang datang ke makan Sunan Ampel. Mungkin Anda juga tertarik untuk ziarah di makam Sunan Ampel dan menikmati wisata religi disana?

Semoga informasi yang kami berikan diatas mengenai Wisata Religi Makam Sunan Ampel Surabaya bermanfaat. Selamat berlibur dan dapatkan sensasi wisata religinya hanya di Sunan Ampel Surabaya. Jangan lupa mengunjungi Tempat Wisata di Surabaya yang menarik ya.
Source : tempatwisatadaerah.blogspot.com

Seputar Makam Sunan Ampel Surabaya, Wisata Ziarah Yang Sering Dikunjungi

Advertisement
 

Cari Artikel Selain Makam Sunan Ampel Surabaya, Wisata Ziarah Yang Sering Dikunjungi